Presiden Jokowi
KENDARI, BKK- Pelepasliaran hewan endemik di Taman Nasional Rawa Aopa Watumohai masuk dalam agenda Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat akan menghadiri Hari Pers Nasional (HPN) di Sulawesi Tenggara (Sultra) pada 6-9 Februari 2022.
Selain itu, Presiden Jokowi juga akan melakukan pencanangan gerakan nasional rehabilitasi Mangrove di Pesisir Teluk Kendari.
Hal ini disampaikan Ketua Panitia Lokal HPN Nur Endang Abbas, Rabu (12/1). Adapun, heewan yang akan dilepasliarkan yakni Anoa dan Rusa.
“Pada hari puncak akan diberikan penghargaan pada pemenang Anugerah Adinegoro dan Anugerah Kebudayaan kepada kepala daerah yang dinilai mengembangkan budaya daerahnya,” terang Endang.
Ada beberapa rangkaian kegiatan HPN. Di antaranya, seminar nasional pertambangan, pariwisata, dan lingkungan hidup.
Selain itu, beber Endang, dilaksanakan pula forum investasi kemenko marves, menteri BKPM, bersama dubes, Kadin, pemerintah daerah, dan pengusaha nasional maupun lokal.
Sementara Kemenpora akan melaksanakan diskusi desain besar olahraga nasional bersama seksi wartawan olahraga PWI se-Indonesia, sekaligus memberikan penghargaan kepada inisiator olahraga.
“Ada pula parade seni kebudayaan dari beberapa daerah di Indonesia. Pameran UMKM serta potensi pembangunan Pemprov Sultra, pameran ekonomi kreatif, panggung hiburan rakyat, serta penampilan seni kontemporer,” sebut Endang. (din/man)