KENDARI, BKK – Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Sultra menggelar kirab 1 muharam dalam memperingati tahun baru Islam 1444 hijriah, Jumat (29/7).
Kepala Kanwil Kemenag Sultra, H Zainal Mustamin mengatakan dalam kiram 1 muharam pihaknya mengagendakan dua kegiatan sekaligus yakni tahun baru islam dan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) pondok pesantren tingkat daerah.
“Jadi kita melepaskan 22 balon disisi kiri dan kanan menjadi 44. Jadi 2022 dan 1444 hijriah dan tepat di pukul 14.44 Wita kita hening sejenak untuk berdoa semoga kehidupan di tahun baru lebih baik lagi,” ujarnya.
Zainal bilang, filosofi-filosofi tersebut diharapkan dapat menjadi penguat semangat keumatan dan kebangsaan.
“Jadi kelompok-kelompok yang memiliki cara pandang yang moderat, mencintai bangsa ini serta menjaga dan merawat kerukunan bangsa ini supaya tidak terpecah belah,” ungkapnya. (cr3/nan)