KENDARI, BKK – Tenaga Kesehatan (Nakes) yang ada di Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Perumnas, Kelurahan Bende, Kecamatan Kadia, Kota Kendari siap mengikuti pelaksanaan vaksinasi booster ke 2 atau vaksinasi dosis tahap 4.
Hal ini diungkapkan Kepala Puskesmas (Kapus) Perumnas, Supriyani, Senin (1/8). Kata dia, saat ini pihaknya tengah menunggu arahan dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kendari terkait pelaksanaan vaksinasi tahap 4.
“Kami di Puskesmas Perumnas selalu siap. Tinggal menunggu instruktur. Kalau sudah diijinkan untuk vaksin, kami bisa langsung ikut,” katanya.
Ia mengungkapkan, jumlah keseluruhan nakes di Puskesmas Perumnas yang berjumlah 85 orang terdiri 38 aparatur sipil negara (ASN) dan 45 tenaga sukarela.
“Untuk sekarang belum ada perintah. Tapi kalau sudah ada instruksi dari Dinkes, kami rame-rame akan ke sana langsung untuk mengikuti vaksinasi tersebut. Jadi prosesnya akan sama seperti vaksinasi Booster dosis 1,” jelasnya.
Diketahui, Kementerian Kesehatan mengeluarkan surat edaran tentang pelaksanaan vaksin Covid-19 dosis ke 4 atau booster ke 2 untuk nakes. Surat edaran tersebut bernomor HK.02.02/C.3615/2022 yang dikeluarkan oleh Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Kemenkes.
Dalam surat edaran diperintahkan agar seluruh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi dan kabupaten/kota untuk melaksanakan vaksinasi dosis keempat untuk tenaga kesehatan yang bisa dimulai tanggal 29 Juli 2022. (cr1/nan)