Ridwan Resmikan Jembatan Gantung di Desa Kombungo

  • Bagikan
Wakil Ketua Komisi V DPR RI IR Ridwan Bae, Bupati Muna LM Rusman Emba ST MM, Wabup Muna Drs H Bachrun MSi, pihak BPJN Sultra, Balai Cipta Karya, dan Dirjen Bina Marga, saat meresmikan Jembatan Gantung di Desa Kombungo Kabupaten Muna.

RAHA, BKK – Wakil Ketua Komisi V DPR RI Ir Ridwan Bae meresmikan jembatan gantung di Desa Kombungo, Kabupate Muna pada Sabtu (17/9).

Jembatan gantung sepanjang 42 meter dan lebar 1,8 meter tersebut dibangun menggunakan dana aspirasi Ir Ridwan Bae sebesar Rp6,1 miliar.

Dalam sambutannya, Bupati Muna Rusman Emba mengucapkan terima kasih kepada Ir Ridwan Bae, pihak Kementerian PUPR RI, Dirjen Bina Warga, Kepala BPJN Sultra, atas proyek pembangunan jembatan gantung Kombungo di Kecematan Lasalepa Kabupaten Muna.

“Jujur saja kalau kita mau bangun, APBD kita terbatas. Makanya, kita sangat berterima kasih atas terbangunnya jembatan gantung tersebut,” ujarnya.

Rusman juga meminta agar pak Ridwan segera mempercepat pembangunan jembatan penghubung Kabupaten Muna dengan daratan Kendari.

Sementara, Wakil Ketua Komisi V DPR RI Ir Ridwan Bae meminta agar masyarakat Desa Kombungo dan sekitarnya menjaga keberadaan jembatan Gantung Kombungo yang baru diresmikan itu.

“Jembatan gantung Kombungo ini kita bangun untuk menghubungi masyarakat di pedesaan, khususnya Desa Bonea dan Kombungo. Agar akses transportasi, ekonomi dan masyarakat lancar. Mohon ini jembatan dijaga ya. Jangan dirusak apalagi kalau dicopot ornamennya. Harus dijaga agar bisa memberi manfaaf bagi masyarakat,” pinta Ridwan. (tri/nir)

  • Bagikan

Exit mobile version