KENDARI, BKK- Satuan Brigade Mobil (Satbrimob) Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar bakti sosial dalam rangka memperingati hari ulang tahun (HUT) ke 77 Korpsbrimob Polri.
Bertempat di Makobrimob Polda Sultra, Kamis (3/11), kegiatan bakti sosial yang dilaksanakan yakni donor darah.
Kegiatan ini diikuti seluruh personel Satbrimobda Sultra, Bhayangkari, Personel Ditpolairud Polda Sultra, TNI Angkatan Laut, TNI Angkatan Udara, TNI Angkatan Darat, Pegawai Negeri Sipil (PNS) Satbrimobda Sultra.
Pelaksanaan donor darah bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia ( PMI ) Kota Kendari dengan target mencapai 150 kantong darah untuk disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan.
Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Sultra Komisaris Besar Polisi (Kombespol) Adarma Sinaga, menuturkan bakti kesehatan donor darah ini menjadi salah satu rangkaian kegiatan menyambut HUT Korps Brimob Polri ke-77 tahun 2022.
”Kegiatan hari ini (kemarin,red) rutin dilakukan tiap tahunnya sebagai bentuk kepedulian Korps Brimob Polri terhadap masyarakat,” ujar Adarma.
Selain donor darah, Adarma mengatakan dalam pihaknya banyak melaksanakan kegiatan diantaranya perlombaan olahraga, sunat masal, distanting dan anjangsana.
“Seluruh rangkaian kegiatan dilaksanakan dalam memperingatan HUT Brimob ke 77 di Satuan Brimob Polda Sultra. Kami berharap seluruh kegiatan ini (bakti sosial) dapat membantu masyarakat, khusunya kantong darah yang telah terkumpul,” pungkasnya. (cr2/nan)