Pemkab Kolaka Siapkan Bonus Puluhan Juta bagi Atlet Berprestasi

  • Bagikan
Muh Jayadin.

KOLAKA, BKK – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kolaka telah menyiapkan bonus hingga puluhan juta, bagi atlet berprestasi di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIV yang digulirkan di Kota Baubau dan Kabupaten Buton 26 November 2022.

Demikian dikatakan Wakil Bupati Kolaka Muh Jayadin, Selasa (22/11), saat melepas kontingen Kolaka menuju Porprov XIV.

“Bahkan, bonus atlet yang kami siapkan pada Porprov kali ini lebih besar dari sebelumnya,” ujar Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kolaka itu.

Jayadin merincikan, bonus yang diberikan hingga Rp25 juta rupiah, akan diberikan setelah perhelatan Porprov selesai.

“Kalau medali emas group itu bonusnya Rp25 juta, medali emas perorangan 11 juta, kalau perorangan perak dan perunggu Rp3 juta-Rp6 juta, ada juga Rp1 juta-Rp3 juta,” bebernya.

Olehnya itu, ia berharap kontingen Kolaka terkhusus kepada para atlet dapat memberikan yang terbaik bagi Kabupaten Kolaka diajang 4 tahunan ini.

“Yah, minimal Kabupaten Kolaka bisa masuk 5 besar. Jika target itu bisa dicapai saya kira sangat luar biasa,” tuntasnya. (cr5/nir)

  • Bagikan

Exit mobile version