Ingatkan Pemilu 1 Tahun Lagi, KPU Gelar Kirab

  • Bagikan
Nobar peluncuran kirab bersama KPU Kota Kendari.

KENDARI, BKK – Pemilihan Umum (Pemilu) yang akan digelar 14 Februari 2024 terhitung satu tahun lagi. Pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) selaku penyelenggara pun kini tengah gencar-gencarnya melakukan sosialisasi agar pelaksanaan pesta demokrasi tersebut berjalan lancar.


Salah satu upaya sosialisasi yang diadakan KPU yakni dengan mengadakan kirab dengan mengelilingi sejumlah kabupaten/kota pada 38 provinsi di Indonesia.


Anggota KPU Sulawesi Tenggara (Sultra) Iwan Rompo Banne mengungkapkan, Selasa (14/2), peluncuran kirab secara resmi digelar KPU RI di delapan daerah di Indonesia yakni Jakarta, Batam, Pulau Morotai, Maluku Utara, Kalimantan Barat, Kalimantan Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT), dan Papua.


“Rombongan kirab ini akan mengelilingi setiap kota di Indonesia dengan menampilkan seni budaya lokal, sambutan ketua KPU serta deklarasi Pemilu sebagai sarana integrasi bangsa,” kata Iwan saat ditemui di Kendari pada kegiatan nonton bareng (nobar) peluncuran kirab tersebut.


Ia menjelaskan, tujuan kirab tersebut untuk menginformasikan kepada seluruh masyarakat Indonesia bahwa satu tahun lagi akan dilaksanakan Pemilu secara serentak, mulai dari Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden RI, DPR RI, DPD, DPRD provinsi dan kabupaten/kota.


“Selain itu, juga menyampaikan partai politik apa saja yang berpartisipasi dalam Pemilu sehingga masyarakat dapat mengetahui dengan baik,” jelasnya.


Peluncuran kirab ini juga, lanjut dia, dilakukan di tiap titik untuk mendeskripsikan kesiapan KPU menyelenggarakan Pemilu 2024 dan meminta masyarakat untuk memberikan dukungan.


“Semua ini merupakan upaya untuk meningkatkan partisipasi keikutsertaan masyarakat dalam Pemilu mendatang,” tandasnya.


Di tempat terpisah, Kordinator Divisi Sosialisasi, Parmas, dan SDM KPU Kota Kendari, Asril, menuturkan bahwa rombongan peluncuran kirab Pemilu 2024 dijadwalkan akan masuk ke Kota Kendari.


“Mereka (rombongan kirab) dari Papua akan masuk ke Baubau, kemudian Kabupaten Muna lalu masuk Kendari. Kami, akan mengawal rombongan hingga perbatasan Kabupaten Konawe, karena para rombongan akan lanjut ke Konawe Utara menuju Sulawesi Tengah,” tutupnya.


Diketahui, dalam giat nobar peluncuran kirab Pemilu 2024 yang dilakukan KPU Sultra turut dihadiri unsur forkopimda, BEM universitas, dan ketua-ketua OSIS SMA se-Kota Kendari. (m1/ada)

  • Bagikan