Disketapang Sebut Panen Raya Bakal Dilakukan April dan Mei

  • Bagikan
Ari Sismanto

KENDARI, BKK – Dinas Ketahanan Pangan (Disketapang) Sultra menyampaikan jika panen raya bakal dilakukan pada April dan Mei mendatang.

Hal ini diungkapkan Sekretaris Disketapang Sultra, Ari Sismanto, Selasa (21/2). Kata dia, untuk kondisi semua pangan di Sultra saat ini masih aman.

“Puncak panen raya akan dilakukan di bulan April dan Mei,” katanya.

Dipastikan, dengan terjadinya puncak panen raya tersebut maka stok pangan di Sultra akan semakin melimpah.

Dikatakan, dengan panen tersebut maka kondisi beras di Sultra sangat cukup yakni surplus, begitu juga dengan jagung dari tahun ketahun masih mengalami surplus.

Kemudian untuk kedelai berdasarkan laporan dari dinas tanaman pangan tahun ini akan menanam seluas 3 ribu hektare (ha).

“Sehingga kami menghitung produksinya cukup untuk memenuhi kebutuhan kedelai masyarakat Sultra,” ungkapnya.

Begitupun dengan bawang merah tahun ini Sultra telah mengembangkan bawang merah di daerah Buton Selatan (Busel), Wakatobi, Konawe Selatan (Konsel), Konawe Utara (Konut) dan Kolaka Timur (Koltim).

“Mudah-mudahan bawang tercukupi, namun pemerintah daerah juga sudah melaksanakan kerjasama antar daerah dengan pemerintah sidrap dan bima untuk memenuhi kebutuhan khususnya bawang merah,” paparnya. (r4/d/nan)

  • Bagikan