Dispora Muna Minta Rp16,8 Miliar ke Pusat untuk Rehab SOr La Ode Pandu

  • Bagikan
Wakil Ketua Komisi V DPR-RI Ir Ridwan Bae, pihak Kementerian PUPR-RI serta Balai Sungai Wilayah Sulawesi datang ke Muna mengecek kondisi SOr La Ode Pandu Raha. 

Ridwan Bae Siap Perjuangkan di APBN 2024

RAHA, BKK – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Muna meminta Rp16,8 miliar melalui APBN, untuk merehab Sarana Olahraga (SOr) La Ode Pandu Raha yang selama 12 tahun ini tidak pernah tersentuh.


Kepala Dispora Muna Rahmat Raeba mengatakan, bahwa nanti mulai dari kolam renang, area dayung, sampai SOr yang selama ini terbengkalai akan dipoles-poles.


“Tapi untuk merehab semua itu kami butuh anggaran yang besar. Makanya, kami coba mengajukan permohonan bantuan anggaran yang bersumber dari APBN,” ujarnya, Rabu (29/3).


Alhamdulillah, lanjutnya, melalui Wakil Ketua Komisi V DPR-RI Ir Ridwan Bae, permohonan anggaran untuk merehab SOr La Ode Pandu Raha mendapat respon positif.


“Bahkan, 4 hari lalu pak Ridwan Bae bersama Balai Cipta Karya Kementerian PUPR, pihak konsultan, serta Balai Sungai Wilayah Sulawesi Tenggara sudah turun langsung ke lapangan,” paparnya.


Lanjutnya, hal itu dilakukan untuk menghitung kebutuhan anggaran merehab SOr La Ode Pandu Raha.
Terpisah, Wakil Ketua Komisi V Ir Ridwan Bae saat dikonfirmasi hal ini mengatakan, bahwa dirinya dan pihak Kementerian PUPR RI dan pihak Balai Sungai Wilayah Sulawesi dan konsultan, sudah turun mengecek langsung SOr La Ode Pandu Raha pekan lalu.


“Pihak konsultan dari Cipta Karya Kementerian PUPR RI dan pihak Balai Sungai Wilayah Sulawesi, telah menghitung kebutuhan anggarannya untuk merehab SOr La Ode Pandu Raha. Insya Allah, akan saya perjuangkan pada APBN 2024, agar bisa dikerja semuanya,” tuntas mantan Bupati Muna 2 periode ini saat dihubungi lewat telepon genggamnya. (tri/nir)

  • Bagikan