Saido Bonsai Kembali Jabat Pj Sekot Baubau

  • Bagikan

Pengambilan Sumpah Janji Jabatan Pj Sekda Baubau Saido Bonsai.

BAUBAU, BKK – Penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Andap Budhi Revianto, kembali menunjuk Kepala Biro Organisasi Sekretariat Daerah Provinsi Sultra, Saido Bonsai sebagai Pj Sekretaris Kota (Sekot) Baubau. 


Upacara pelantikan dan pengambilan sumpah Saido Bonsai untuk kedua kalinya itu dipimpin langsung Pj Wali Kota Baubau Muh Rasman Manafi, Selasa (6/2). Berlangsung di Aula Palagimata Kantor Wali Kota Baubau. 


“Pelantikan Pj Sekot diperlukan untuk mengisi kekosongan jabatan Sekot sebelum ditetapkan Sekot definitif. Meskipun bersifat sementara, Pj Sekot memiliki kewenangan selayaknya Sekot definitif,” kata Muh Rasman Manafi. 


Rasman Manafi mengatakan, dilantik untuk kedua kalinya menandakan bahwa selama 3 bulan terakhir Saido Bonsai dianggap mampu menjalankan tugas dengan baik. Utamanya, lanjutnya, mengkoordinir pelaksanaan perubahan anggaran tahun 2023 dan penyusunan APBD tahun 2024. 


“Yang di dalamnya terdapat pengawalan beberapa program strategis yakni percepatan delapan program prioritas daerah. Selain itu, juga ada beberapa pekerjaan-pekerjaan yang sudah dilaksanakan oleh Plh Sekot bahwa masih ada beberapa OPD yang belum menyelesaikan tugas sementara batas waktunya hari ini (kemarin),” ujarnya. 


Sementara, Pj Sekot Baubau Saido Bonsai berkomitmen menjaga amanah yang telah diberikan Pj Gubernur Sultra, dengan mengawal program-program prioritas Pemkot Baubau. Setidaknya dalam 3 bulan pertama ini menggenjot pencepatan serapan anggaran. 


“Apa yang menjadi program prioritas ini saya akan koordinasikan dengan semua OPD yang berkaitan dengan tugas-tugas yang perlu dipercepat. Karena ada keterkaitannya dengan serapan anggaran,” ungkapnya. (cr1/nir)

  • Bagikan

Exit mobile version