Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Baubau KH. Rasyid Sabirin, Lc. MA.
BAUBAU, BKK – Tahapan pemungutan suara Pemilu serentak pada 14 Februari 2024 telah selesai digelar. Saat ini masyarakat tengah menunggu hasil perhitungan yang dilakukan penyelenggara di semua tingkatan.
Di Baubau, rekapitulasi perhitungan suara sudah sampai di tingkat kecamatan. Proses itu sudah berjalan lebih dari sepekan. Rekapitulasi perhitungan suara juga berlangsung kondusif, meski begitu beberapa TPS sempat tertunda karena adanya pemungutan suara ulang (PSU).
Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Baubau KH. Rasyid Sabirin, Lc. MA mengimbau masyarakat untuk selalu menjaga suasana pemilihan umum (Pemilu), agar tetap kondusif.
Wakil Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama itu juga meminta masyarakat tetap menjaga keamanan dan ketertiban, sambil menunggu hasil yang terbaik.
“Alhamdulillah tahapan pemungatan suara di Kota Baubau telah selesai. Saya Ketua MUI Kota Baubau dan Wakil Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama Kota Baubau mengimbau seluruh masyarakat Kota Baubau, agar tetap menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat sambil menunggu hasil yang terbaik,” tuntasnya. (cr1/nir)