UHO Jadi Tuan Rumah KMI Expo ke XV 2024

  • Bagikan

Pamflet Ucapan Selamat UHO telah menjadi tuan rumah pelaksanaan KMI Expo ke XV. (FOTO:IST)

KENDARI, BKK- Universitas Halu Oleo (UHO) terpilih sebagai tuan rumah pelaksanaan Kewirausahaan Mahasiswa Indonesia (KMI) Expo ke XV (15) tahun 2024.

Saat ini kampus yang dipimpin oleh Prof Dr Muhammad Zamrun Firihu itu tengah melakukan persiapan pelaksanaan kegiatan tersebut di Oktober mendatang.

Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pengembangan Kewirausahaan Karir Mahasiswa (PK2M) UHO, Dr Sarina SP MSi mengatakan bahwa berdasarkan hasil penilaian yang tertuang dalam Berita Acara Penilaian Calon Tuan Rumah dan Penetapan Rekomendasi Tuan Rumah KMI Expo XV 2024 Nomor 2187/E2/KM.01.01/2024 tanggal 25 Maret 2024, Direktur Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Ditjen
Diktirstek menunjuk atau menetapkan UHO sebagai tuan rumah/pelaksana
KMI Expo XV tahun 2024.

“Penunjukan UHO sebagai tuan rumah pelaksanaan KMI Expo ke XV itu berdasarkan pengajuan kami, pada saat KMI Expo ke XIV di Buleleng Bali. Pada saat itu ada lima universitas yang mengajukan sebagai tuan rumah. Alhamdulillah UHO terpilih,” ujarnya, Senin (22/4).

Ia menjelaskan, bahwa KMI Expo merupakan ajang yang pertemuan mahasiswa wirausaha dari seluruh Indonesia untuk saling berkompetisi dan memperkenalkan produk-produk mereka.

“Setiap tahun itu kurang lebih ada 300 perguruan tinggi yang ikut. Tahun ini kita rencanakan itu ada 400 perguruan tinggi jadi hampir tiga ribu lebih mahasiswa yang akan hadir dalam kegiatan tersebut,” jelasnya.

Ia juga menyebut, bahwa Ditjen Diktirstek berharap agar kegiatan KMI Expo ke XV ini dirancang seperti pesta rakyat. Jadi bukan hanya mahasiswa yang akan menikmati kegiatan tersebut, tetapi juga masyarakat diharapkan dapat berpartisipasi.

“Untuk pelaksanaan nantinya, kita akan berkolaborasi dengan pemerintah daerah, UMKM, kadin dan lain sebagainya untuk menyukseskan kegiatan tersebut. Dan diharapkan dapat menghadirkan investor yang nantinya akan berkolaborasi untuk memajukan usaha mahasiswa tersebut,” ucapnya.

Untuk KMI Expo ke XV tahun ini UHO mengangkat tema wirausaha rakyat merdeka membangun kolaborasi mengukir masa depan Indonesia.

“Alhamdulillah kami mendapat dukungan besar dari Rektor UHO, Prof. Muhammad Zamrun Firihu yang juga mengkomunikasikan dengan pusat terkait persiapan pelaksanaan KMI Expo ke XV tahun ini,” ungkapnya.

Ia menambahkan, bahwa waktu pelaksanaan itu kurang lebih selama tiga hari sejak Rabu 23 hingga 25 Oktober 2024 mendatang. Pelaksanaan nantinya itu di lapangan bola UHO. Untuk tanggal pasti pelaksanaannya itu akan kembali dikomunikasikan dengan pusat.

“Setelah lebaran kita mengajukan proposal persiapan kami. Persiapan ini juga kita sudah berkoordinasi dengan Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni UHO bapak Dr. Nur Arafah, S. P. M. Si. Beberapa waktu lalu Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni UHO sudah mengundang Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan lingkup UHO untuk berkoordinasi terkait pelaksanaan kegiatan KMI Expo ke XV 2024,” pungkasnya. (din/r2)

  • Bagikan

Exit mobile version