Proses pelantikan dan pengambilan sumpah 55 Anggota PPK.
LAWORO, BKK – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Muna Barat (Mubar) menggelar pelantikan dan pengambilan sumpah 55 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Mubar.
Pelaksanaan pelantikan dan sumpah ini dipimpin lansung Ketua KPU Mubar La Tajudin, bertempat di Hotel Amalyah Kelurahan Tiworo Kepulauan, Kabupaten Mubar, Kamis (16/5).
Katua KPU Mubar La Tajudin usai pelantikan mengucapkan selamat kepada 55 anggota PPK yang terlantik. Begitu panjang proses yang dilalui mulai dari pendaftaran administrasi, tes CAT sampai tahapan wawancara yang kemudian hadir secara bersama dipelantikan,” tuturnya.
Lebih lanjut, Tajudin mengatakan, sangat percaya kepada anggota PPK yang terlantik, dan PPK terpilih adalah putra putri terbaik di Mubar.
Atas nama KPU, Tajudin berharap, agar dapat menyelesaikan tugas-tugasnya untuk melaksanakan pemilihan serentak di wilayah kerjanya masing-masing, serta harus bekerja secara profesional, jaga integritas, jaga kepercayaan masyarakat, jaga amanah sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku,” tutupnya. (k2/c/nir)