Maling Kotak Aman dan TV di Mesjid, Dua Remaja di Kendari Dibekuk Polisi

  • Bagikan

Tersangka MY dan IR diamankan di Mapolresta Kendari. (FOTO:IST)

KENDARI, BKK- Tim Buru Sergap (Buser) Kepolisian Resor Kota (Polresta) Kendari meringkus dua pelaku pencurian yang beraksi di Mesjid Hj Zaenab Latjinta, Jalan Malik IV, Kelurahan Korumba, Kecamatan Mandonga, Kota Kendari, Kamis (13/6) sekitar pukul 03.30 Wita lalu.

Dua pelaku MY alias GU (24) dan IR (18) dibekuk di tempat berbeda di Kota Kendari, Minggu (21/7), sekitar pukul 18.00 Wita.

Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasatreskrim) Polresta Kendari Ajun Komisaris Polisi (AKP) Nirwan Fakaubun menguraikan pelaku awalnya membongkar pintu tempat penyimpanan barang-barang di mesjid Hj Zaenab Latjinta.

Kemudian, terlapor mengambil sejumlah barang berupa televisi (TV) 42 Inci merek sharp, sepatu merek Nike, Cas Iphone Alat Perekam dan uang celengan mesjid.

“Atas kejadian kerugian dialami sebesar Rp7 juta, ” terang Nirwan.

Nirwan menuturkan berdasarkan hasil interogasi IR dan GU mengaku telah bersama-sama melakukan tindak pidana pencurian TV merek Sharp.

Dimana, GU mengaku berperan sebagai pemetik dalam tindak pidana pencurian TV tersebut.

Sedangkan, IR mengaku berperan sebagai orang yang memberi rencana kepada GU untuk melakukan pencurian sekaligus sebagai orang yang menjual barang tersebut.

“Tersangka IR ini telah melakukan tindak pidana pencurian sebanyak 3 kali di wilayah hukum Polresta Kendari. Sedangkan, GU telah melakukan tindak pidana pencurian sebanyak 2 kali, ” ungkap Nirwan.

Lanjut Nirwan mengatakan kedua tersangka dan barang bukti diamankan di Mapolresta Kendari guna proses lebih lanjut.

Akibat perbuatannya, kedua tersangka dijerat Pasal 363 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) dengan ancaman hukuman maksimal 12 tahun penjara. (r2)

  • Bagikan