Lautan Manusia Hadiri Kampanye Akbar Paslon La Ode Kardini-Noor Dhani

  • Bagikan

Lautan manusia hadiri kampaye akbar paslon nomor 3 La Ode Kardini-Noor Dhani.

RAHA, BKK – Lautan manusia menghadiri kampanye akbar Calon Bupati dan Wakil Bupati Muna La Ode Kardini-Noor Dhani (Karunia), Kamis (21/11).

Hadir pula pimpinan partai pengusung, yakni Partai Golkar, PKS, Gelora, dan Partai Buruh.

Ketua DPD 1 Golkar Sultra H Heri Asiku dalam kampanye paslon nomor 3 ini mengajak masyarakat Muna untuk memilih dan memenangkan Paslon Karunia di Pilkada Muna 27 November nanti.

Menurutnya, Kardini putra terbaik Kabupaten Muna. Jadi, pak Kardini-Noor Dhani adalah pilihan tepat, untuk membangun Kabupaten Muna ke depan. Jangan salah pilih ya, harus nomor 3,” pungkas Ketua DPD 1 Golkar Sultra dalam orasinya.

Sementara itu, Calon Wakil Bupati Muna Noor Dhani dalam orasi politiknya meminta masyarakat Kabupaten Muna memenangkan paslon nomor 3.

“Jangan biarkan kami berjuang sendirian, ayo kita menangkan paslon nomor 3 tanggal 27 November 2024. Kami siap membangun Kabupaten Muna, agar maju dan rakyatnya sejahtera,” paparnya.

Orasi politik yang tajam juga datang dari Calon Bupati Muna La Ode Kardini. Sayangnya saat Kardini mau beroarasi tiba-tiba PLN melakukan pemadaman lampu.

Setelah menghubungi PLN berulang-ulang oleh panitia kampanye, PLN berdalih ada pemadaman lampu. Lebih satu jam barulah lampu menyala.

“Ini tanda-tanda alam ya, giliran kita mati lampu. Entah ini sabotase atau apa ya. Tidak ada hujan, tidak ada angin, kok lampu padam tiba-tiba. Tapi biarlah kita dihina diremehkan, tidak apa-apa. Nanti tanggal 27 November baru buktikan nomor 3 menang Pilkada Muna,” kata La Ode Kardini. (tri/nir)

  • Bagikan