Bank BRI Cabang Baubau dan Kantor Imigrasi Kelas II Non-TPI Tandatangani MoU Pelayanan Perbankan

  • Bagikan
Kepala BRI Baubau dan Kepala Imigrasi Baubau saat melakukan penandatanganan MoU.

BAUBAU, BKK – Komitmen untuk memperkuat kerja sama antarinstansi kembali diwujudkan melalui penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU), antara Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Baubau dan Kantor Imigrasi Kelas II Non-TPI Baubau pada Selasa, 16 April 2025. Acara berlangsung di Kantor BRI Cabang Baubau dan dihadiri langsung Kepala Kantor Imigrasi, Muhammad Bakri, serta Pimpinan Cabang BRI Baubau, Achmad Haris Fadhila.MoU ini menandai dimulainya kerja sama resmi dalam bidang pelayanan perbankan, yang mencakup pengelolaan payroll gaji dan tunjangan kinerja bagi pegawai Kantor Imigrasi. Penunjukan BRI sebagai mitra keuangan merupakan tindak lanjut dari arahan Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Dirjenpas) dalam rangka meningkatkan efisiensi dan akurasi pengelolaan keuangan di lingkungan instansi pemerintah.Muhammad Bakri mengpresiasi atas kolaborasi yang terjalin antara pihak Imigrasi dan BRI. Ia menekankan bahwa kerja sama ini akan membawa dampak positif dalam memperlancar proses pembayaran gaji dan tunjangan, serta memberikan kemudahan layanan keuangan lainnya bagi seluruh pegawai.Kerja sama ini tidak hanya soal administrasi gaji, tetapi juga merupakan bagian dari transformasi digital dan peningkatan pelayanan publik yang lebih modern dan profesional.Kepala Cabang BRI Baubau, Achmad Haris Fadhila menyampaikan komitmen BRI untuk memberikan layanan terbaik dan dukungan penuh dalam setiap kebutuhan keuangan mitra kerja pemerintah. Ia juga menambahkan bahwa BRI siap menyediakan berbagai solusi finansial yang terintegrasi guna mendukung aktivitas operasional Kantor Imigrasi.”Kami sangat menyambut baik kerja sama ini. Sebagai bank milik negara, BRI memiliki tanggung jawab untuk turut serta dalam mendukung tata kelola pemerintahan yang baik, termasuk dalam hal pengelolaan keuangan yang transparan dan akuntabel,” jelas Haris.Dengan ditandatanganinya MoU ini, kedua belah pihak berharap sinergi yang terbangun dapat memberikan manfaat jangka panjang, baik dalam peningkatan layanan internal pegawai maupun pelayanan kepada masyarakat secara umum. Kerja sama ini juga menjadi bagian dari upaya berkelanjutan dalam menciptakan sistem kerja yang lebih efisien melalui dukungan infrastruktur keuangan yang andal dan terpercaya. (cr1/c/nir)

  • Bagikan