Vaksinasi Pemkab Muna Mencapai 70,28 Persen

  • Bagikan

Ilustrasi

RAHA, BKK – Capaian vaksinasi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muna mencapai 70,28 persen.

Capaian itu berkat kerja keras seluruh stake holder lingkup Pemkab Muna hingga melebihi dari target nasional.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Muna, La Ode Rimba Sua mengatakan, jika angka capaian vaksinasi itu dicapai sejak Rabu (29/12) kemarin.

Meski telah melampaui target, sambung dia, pihaknya terus melakukan vaksinasi kepada masyarakat untuk dilakukan vaksin terutama pada tahap kedua.

“Angka vaksinisai kita sudah mencapai 70,28 persen. Tapi kita tetap jalan terus setiap hari. Kita akan menggenjot angka capaian untuk vaksin kedua,” katanya, Kamis (30/12).

Ia menambahkan, target sasaran vaksinasi di Muna sebanyak 163.266 orang. Sedangkan, target sasaran yang telah dicapai pada 29 Desember, sebanyak 144.741 atau 70,28 persen.

“Kita tidak pernah berhenti sampai target sasaran baik vaksin dosis pertama dan kedua tercapai semua. Tapi kita bersyukur sebelum 31 Desember 2021, target vaksinasi kita sudah berhasil lampui target,” ujarnya.

Dirinya berharap kepada masyarakat yang sama sekali belum melakukan vaksin, untuk segera melakukan vaksin.

“Ayo segera divaksin. Pelayanan vaksinasi ada di seluruh Puskesmas yang ada. Dari pagi sampai malam kita layani masyarkat untuk divaksin,” pungkasnya. (tri/nan)

  • Bagikan