Sekolah Dimbau Waspada Penyebaran Omicron

  • Bagikan

Makmur.

KENDARI, BKK- Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga (Kadisdikmudora) Kota Kendari Makmur mengimbau pihak sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP) mewaspadai penyebaran Covid-19 varian Omicron.

“Penerapan protokol kesehatan dan pengawasan di sekolah harus ditingkatkan guna mengantisipasi penyebaran Omicron,” katanya, Sabtu (15/1).

Menurut dia, peran guru dan pengurus organisasi siswa intra sekolah (OSIS) sangat penting dalam menghalau Omicron masuk di lingkungan pendidikan. Salah satunya selalu saling mengingatkan akan pentinganya prokes.

“Prokes harus dilaksanakan secara ketat, sesuai dengan instruksi pemerintah yaitu memakai masker, rajin mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan mengurangi mobilitas.

“Kita berharap, Covid-19 varian Omicron ini tidak ada di satuan pendidikan yang ada di Kota Kendari,” tuntas Makmur. (din/man)

  • Bagikan