UHO Bakal Usulkan Prodi Akreditasi Internasional

  • Bagikan

Prof Muhammad Zamrun Firihu.

KENDARI, BKK- Universitas Halu Oleo (UHO) bakal mengusulkan Program Studi (Prodi)  untuk mendapatkan akreditasi internasional.

Rektor UHO, Prof Muhammad Zamrun Firihu mengatakan, untuk mendapatkan akreditasi internasional, pihaknya telah melakukan berbagai upaya. Diantaranya, melakukan workshop yang pesertanya para dekan, wakil dekan, dan Ketua Program Studi (Prodi) yang sudah mendapatkan akreditasi A.

Prof Zamrun merencanakan, bahwa 2022 ini, kampus yang dipimpinnya akan mengusulkan Prodi terakreditasi A untuk mendapatkan akreditasi internasional.

“Sebenarnya kriteria akreditasi internasional oleh kementerian sudah kita laksanakan. Hanya saja, selama ini belum terstruktur,” ujarnya belum lama ini.

Makanya kedepan, sambung dia, akan membuat kegiatan kampus yang lebih terstruktur dan rapih, sehingga dapat terencana, terdata, dan terekam dengan baik.

“Mudah- mudahan dengan perencanaan dan pendataan yang rapih, capaian akreditasi Prodi internasional di UHO dapat dicapai,” ucapnya.

Tidak kalah penting, beber dia, bersinergi dan membangun kerja sama dengan Perguruan Tinggi (PT) terbaik di Indonesia. Dengan begitu, UHO dapat mengembangkan institusi ini.

Dirinya meminta, agar sivitas akademika UHO tidak henti- hentinya membangun universitas ini dengan sebaik- baiknya.

“Marilah kita jaga, rawat, cintai dan bersama- sama memajukan universitas ini. Minimal memberikan kontribusi kepada kemajuan UHO, Insya Allah maju,” pungkasnya. (din)

  • Bagikan