Dikmudora Kendari Mulai Persiapkan USBK SD dan SMP

  • Bagikan

Makmur (FOTO:MITA/BKK)

KENDARI, BKK- Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga (Dikmudora) Kota Kendari mulai mempersiapkan ujian sekolah berbasis komputer (USBK) untuk sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP).

“Bahkan, persiapan sudah kita lakukan sejak jauh-jauh hari. Kami sudah melakukan simulasi USBK untuk SMP 24-25 Januari 2022 dan SD pada 2-3 Februari 2022,” ujar Kepala Dikmudora Kota Kendari Makmur, Jumat (4/2).

Dibeberkan, USBK untuk SMP dijadwalkan digelar pada 28 Maret hingga 1 April 2022. Sedangkan untuk SD 18-21 April.

“Adapun persiapan dari sisi teknis dan pengaplikasiannya sudah kita lakukan juga. Tinggal penyempurnaan saja, utamanya sisi koneksi internet yang lebih kuat,” paparnya.

Makmur menambahkan, dalam simulasi USBK nanti, tim teknis akan didatangkan dari diknas  sebagaimana ujian sekolah berbasis komputer dilaksanakan.

“Untuk sekolah yang kekurangan komputer, kami akan meminjamkan dari sekolah-sekolah yang telah melakukan USBK. Karena kan ujian SMP dan SD  tidak bersamaan, sehingga akan kita ambil kompter dari SMP yang sudah melakukan ujian untuk mengurangi kekurangan komputer,” katanya.

Lebih lanjut, Makmur menegaskan, pihaknya tidak memaksa orangtua murid untuk menyediakan laptop ataupun android. Karena pihaknya yang akan memunuhi semua kebutuhan tersebut. (cr1/man)

  • Bagikan