RSUP Bahteramas Rawat 8 Pasien Covid-19

  • Bagikan

dr Hasmudin. (FOTO:FAYSAL/BKK)

KENDARI, BKK- Direktur Rumah Sakit Umum Provinsi (RSUP) Bahteramas Sulawesi Tenggara (Sultra) dr Hasmudin menyampaikan, saat ini pihaknya merawat 8 pasien terkonfirmasi posistif Covid-19.

“Selain itu, terdapat terdapat 7 pasien suspect yang menjalani perawatan di ruang isolasi Covid-19,” ujarnya, Selasa (8/2).

Hasmudin mengungkapkan, terhadap 7 orang yang suspect tersebut sedang menunggu hasil pemeriksaan polymerase chain reaction (PCR).

“Meski masih suspect, tapi tetap dirawat di ruang isolasi Covid-19 karena antigennya sudah positif. Mereka mengalami gejala ringan hingga sedang,” bebernya.

Hasmudin menghimbau, masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

“Karena ini sudah mulai bertambah kasus Covid-19. Jadi ini menandakan untuk kita selalu berhati-hati menjaga diri. Jangan lepas masker, rajin cuci tangan, hindari kerumunan, dan ikuti vaksinasi yang telah dianjurkan pemerintah,” tuntasnya. (cr3/man)

  • Bagikan