Bupati Konsel Minta Masyarakat Segera Lakukan Vaksinasi

  • Bagikan

Surunuddin Dangga.

ANDOOLO, BKK – Bupati Konawe Selatan (Konsel) Surunuddin Dangga meminta seluruh masyarakat untuk segera melaksanakan vaksinasi coronavirus disease 2019 (Covid-19).

Dikatakannya, vaksinasi sangat penting dilakukan bagi masyarakat saat ini. Pasalnya, Covid-19 di Indonesia khususnya di Konsel belum ada tanda-tanda berakhir dan bahkan di pertengahan Februari 2022 kasus Covid-19 di Kabupaten Konsel kembali melonjak mencapai angka 120 kasus pasien positif.

“Satu-satunya cara melawan Covid-19 saat ini hanya melalui vaksinasi demi menguatkan imun tubuh. Saya sudah melihat perbedaan orang yang terpapar Covid-19 dengan sudah menjalani vaksinasi dengan yang belum. Justru yang parah itu mayoritas mereka yang belum vaksin,” ungkapnya.

Bupati Konsel dua periode itu mengatakan, Kabupaten Konsel kembali berada di level 3 Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang berlaku hingga 28 Februari 2022. Diberlakukannya PPKM di Konsel berdasarkan Instruksi Mendagri Nomor 11 Tahun 2022, tentang PPKM.

Selain itu Bupati Konsel juga mengimbau seluruh orangtua murid untuk mendorong dan memotivasi anaknya untuk ikut vaksinasi.

“Tentunya ini menjadi hal penting bagi kita semua khususnya guru-guru di tingkat satuan pendidikan untuk selalu mengkomunikasikan dengan orangtua supaya orang tua (wali murid) benar-benar bisa mendorong anaknya untuk ikut divaksin sesuai waktu yang sudah ditentukan,”  terangnya.

Dengan adanya vaksinasi ini, diharapkan bisa melakukan percepatan untuk mengembalikan pemulihan pembelajaran pada anak-anak.

“Sehingga pertemuan tatap muka tentunya semua orang akan merasakan lebih aman, lebih nyaman, khususnya bagi orangtua dan anak-anak itu sendiri,” tuntas mantan Ketua DPRD Konsel itu. (ril/nir)

  • Bagikan