Nur Rahman-Abbas Nyatakan Berduet Lagi di Pilbub Kolut 2024

  • Bagikan

LASUSUA, BKK- Nur Rahman Umar dan Abbas menyatakan komitmen untuk kembali berduet pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kolakat Utara (Kolut) 2024 mendatang.

Hal ini dilandasi tingkat kepuasan masyarakat atas kinerja dan pelayanan selama Nur Rahman-Abbas menakhodai Kolut.

“Hasil survei menyebutkan bahwa tingkat kepuasan masyarakat mencapai 80%. Sehingga, kami bersepakat untuk kembali berpasangan pada pilkada 2024 mendatang,” kata Nur Rahman saat exspos pembangunan 4 tahun memimpin Kolut, Senin (18/4).

Nur Rahman mengungkapkan, dalam menjalankan roda pemerintahan, dirinya dan wakil bupati sering mendapat cemoohan dari beberapa kalangan masyarakat.

“Dikatakan bahwa kami tidak melakukan apapun untuk daerah. Kami tidak memiliki komitmen dan jahilia. Namun semua kami anggap sebagai penyemangat dalam membangun daerah,” ujar Nur Rahman.

Menurut Nur Rahman, program revitalisasi kakao yang dilakukan telah meningkatkan ekonomi masyarakat. Itu terlihat dari menurunnya angka kemiskinan dari 17% pada 2017, menjadi 13% pada 2021.

“Kami telah bekerja maksimal untuk kemajuan daerah. Dari sektor kesehatan, pendidikan, pertanian, perkebunan, dan sektor lainnya, semua dikerjakan,” tandasnya.

Meski begitu, Nur Rahman mengakui, dirinya bersama wakilnya masih perlu meningkatkan kinerja.

“Kami akan kembali berpasangan di pilkada 2024. Kami akan menyelesaikan apa yang belum tercapai pada periode pertama ini,” katanya.

Sementara, Wakil Bupati Kolut Abbas mengatakan, keluarga besar dan aspirasi masyarakat berharap An-Nur (Nur Rahman-Abbas) kembali solid pada pilkada 2024.

“Insya Allah, melihat tingkat kepuasan masyarakat, kami berkomitmen akan kembali berpasangan. Kalau (kembali) diberikan kepercayaan maka akan berusaha menyelesaikan setiap program Kolaka Utara Madani,” katanya.

Diketahui, pada pilkada lalu, Nur Rahman-Abbas diusung Partai Demokrat, Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Partai Keadilan Sejahtera (PKS), dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). (ral/man)

  • Bagikan