Tingkatkan Literasi Keuangan, OJK Gelar BIK

  • Bagikan
Suasana kegiatan BIK di kota Kendari. (FOTO: WATY/BKK).

KENDARI, BKK – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sultra menggelar kegiatan bulan inklusi keuangan (BIK).

Itu dilakukan untuk meningkatkan inklusi dan literasi keuangan yang ada di Bumi Anoa.

Kepala OJK Sultra, Arjaya Dwi Raya mengungkapkan target untuk inklusi keuangan bagi masyarakat sesuai targetkan nasional yakni 90% dan 50% hingga di tahun 2024 mendatang.

Olehnya itu, sambung dia, pihaknya terus mendorong peningkatan inklusi dan literasi keuangan melalui sosialisasi dan edukasi di masyarakat.

Dijelaskan, OJK mencatat hingga Oktober tahun 2022 ini, tingkat inklusi keuangan di Sultra baru mencapai 75,16%. Sedangkan literasi keuangan sebesar 36,75%.

“Jadi, kami dan BI Sultra serta industri jasa keuangan dan pemangku kepentingan lainnya menggelar bulan inklusi keuangan (BIK) 2022 untuk meningkatkan literasi masyarakat,” katanya.

Dirinya juga meminta kepada pemerintah, kementerian dan lembaga serta industri jasa keuangan dan seluruh pihak terkait untuk bersinergi dan berkolaborasi untuk meningkatkan literasi dan inklusi keuangan di masyarakat.

“Kita butuh kerjasama dengan teman-teman industri keuangan dan saat ini juga ada Bank Indonesia dalam memperluas QRIS-nya, kami juga berupaya kerja sama dengan semua otoritas terkait,” tutupnya. (cr4/mg2/nan)

  • Bagikan