9.177 KK di Kota Kendari Belum Terima Bantuan STB Smart TV

  • Bagikan
Fadli Suparman (FOTO: MITA/BKK)

KENDARI, BKK – Sebanyak 9.177 Kepala Keluarga (KK) di Kota Kendari belum menerima bantuan set top box (STB) yang berfungsi untuk menangkap siaran tv dari analog menjadi digital dari Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo).

Kepala Dinas Kominfo Kendari, Fadlil Suparman, Selasa (22/11) mengatakan bantuan STB yang ditujukan untuk para warga pra miskin sudah sejak juli direncanakan untuk disalurkan.

Akan tetapi, sambung dia, hingga saat ini belum terealisasi.

“Memang saat ini yang jadi pemikiran kami di Dinas Kominfo adalah kelanjutan penyaluran bantuan STB kepada 9.177 KK warga Kota Kendari yang sampai saat ini belum mereka terima,” kata Fadlil Suparman.

Menurut Fadli, pihaknya sudah melakukan komunikasi dengan pihak Kominfo, akan tetapi STB yang dimaksud masuk bagian dari tanggung jawab tanggung jawab di lembaga penyiaran.

“Kementerian Kominfo inikan berbagai tanggung jawab. Nah kita di Kendari memang tidak ada tanggung jawab Kominfo. Semua menjadi tanggung jawab teman-teman lembaga penyiaran. Dan teman-teman lembaga penyiaran saya kira sudah paham itu,” ujarnya.

Fadli Suparman mengungkapkan, karena bantuan STB tersebut belum diberikan sampai hari ini, ia berharap agar pemerintah tidak semerta-merta menghilangkan sitem tv analog sepenuhnya sebelum bantuan STB sudah diterima oleh masyarakat secara langsung.

“Kalau masyarakat yang mampu ini tidak repot. Yang tidak mampu ini yang menjadi masalah kita. Saya mau bilang bersabar, takutnya saya dianggap melepas tanggung jawab. Jadi saya hanya berharap pemerintah tidak langsung mematikan sistem analog itu,” harap Fadli Suparman. (cr1/nan)

  • Bagikan