Jelang SNBP, Calon Peserta Diimbau Isi Data dengan Benar

  • Bagikan
Prof Muhammad Zamrun Firihu.

KENDARI, BKK – Seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNMPTN) yang saat ini diganti menjadi seleksi nasional berdasarkan prestasi (SNBP) segera dimulai. Calon peserta wajib menyimak jadwal resmi dan memahami persyaratannya.


Sesuai jadwal, pembuatan akun seleksi nasional penerimaam mahasiswa baru (SNPMB) bagi sekolah dan siswa dimulai 9 Januari 2023. Pembuatan akun SNPMB berakhir 9 Februari 2023 bagi sekolah, dan 15 Februari 2023 bagi siswa.


Jelang pelaksanaan seleksi tersebut, Rektor Universitas Halu Oleo (UHO), Prof Muhammad Zamrun Firihu, berpesan agar selain memerhatikan jadwal resmi dan syarat SNBP 2023, calon peserta juga harus mengisi data dengan benar.


“Calon peserta SNBP tidak usah mengurangi data atau menambah datanya. Karena kalau datanya jomplang (berat sebelah) pasti akan ketahuan, dan sudah ada beberapa sekolah di Sultra yang didapat,” ujarnya, Rabu (11/1).


Ia menegaskan, calon peserta yang memilih UHO untuk melanjutkan pendidikan maka harus memastikan mengisi data dengan benar. Bila tidak maka sanksinya tidak dibolehkan lagi mendaftar di jalur SNBP untuk masuk di UHO.


“Olehnya itu, sekali lagi saya mengimbau kepada sekolah dan siswa agar mengisi data dengan jujur,” tegasnya.


Diketahui, penutupan masa sanggah kuota sekolah pada 17 Januari 2024, registrasi akun SNPMB 16 Januari- 15 Februari 2023, sosialisasi PDSS 1 Desember 2022- 8 Februari 2023, sosialisasi SNBP 1 Desember 2022- 28 Februari 2023.


Selanjutnya, penetapan siswa eligible 3 Januari- 8 Februari 2023, pengisian PDSS 9 Januari- 9 Februari 2023, pendaftaran SNBP 14- 28 Februari 2023, dan pengumuman hasil SNBP 28 Maret 2023. (din/ada)

  • Bagikan