BPS Catat Tingkat Penghunian Kamar Hotel di Sultra Meningkat

  • Bagikan

KENDARI, BKK – Badan Pusat Statistik (BPS) Sulawesi Tenggara (Sultra) mencatat tingkatkan penghunain kamar (TPK) hotel bintang di Sultra periode Desember 2022 mengalami peningkatan sebesar 2,23 poin.


Kepala BPS Sultra, Agnes Widiastuti mengatakan untuk jumlah rata-rata lama menginap di hotel bebintang di Sulawesi Tenggara pada Desember 2022 turun 0,05 poin dibandingkan dengan bulan sebelumnya November 2022 sebesar 1,10 hari.


“Kemudian untuk Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel bintang di Sultra pada Desember 2022 tercatat sebesar 49,16% atau mengalami peningkatan 2,23 poin dibandingkan dengan bulan sebelumnya yaini ovember 2022 yang tercatat sebesar 46,93%,” ujarnya.


Agnes menuturkan, untuk Tingkat Pemakaian Tempat Tidur (TPTT) hotel bintang di Sultra pada Desember 2022 tercatat sebesar 49,59% atau mengalami peningkatan 1,85 poin dibandingkan dengan TPTT bulan sebelumnya pada ovember 2022 yang tercatat sebesar 47,74%.


Lanjutnya, persentase perbandingan antara tamu asing dan tamu dalam negeri (domestik) pada Desember 2022 tercatat 99,85% adalah tamu domestik dan sisanya 0,15% adalah tamu asing atau mengalami pergeseran 0,01 poin.


Agnes mengatakan, sejak Desember 2021 sampai dengan Desember 2022 rata-rata lama menginap tamu asing dan domestik hotel bintang di Sultra, tertinggi terdapat pada Januari 2022 yang tercatat sebanyak 2,43 hari dan terendah pada Desember 2022 tercatat sebanyak 1,10 hari.


Agnes mengatakan, untuk jumlah tamu asing hotel bintang di Sultra pada Desember 2022 tercatat sebanyak 66 orang, yaitu terdapat pada klasifikasi hotel bintang tiga sebanyak 24 orang dan pada hotel bintang empat sebanyak 42 orang.


“Sedangkan pada November 2022 jumlah tamu asing yang menginap tercatat sebanyak 57 orang, yang terdapat pada klasifikasi hotel bintang tiga sebanyak 21 orang dan pada hotel bintang empat sebanyak 36 orang,” imbuhnya.


Agnes menambahkan, untuk jumlah tamu domestik hotel bintang di Sultra pada Desember 2022 tercatat sebanyak 42.552 orang dengan tamu terbanyak terdapat pada klasifikasi hotel bintang tiga yang tercatat sebanyak 21.631 orang.


“Sementara pada November 2022, jumlah tamu domestik yang menginap pada hotel bintang di Sultra tercatat sebanyak 35.809 orang dan yang terbanyak terdapat pada hotel dengan klasifikasi bintang tiga yang tercatat sebanyak 18.338 orang,” pungkasnya. (r5)

  • Bagikan