Bulog Muna Siapkan 16 Ton Gula dan 37 Ribu Liter Minyak Goreng

  • Bagikan
Ritno.

RAHA, BKK – Badan Urusan Logistik (Bulog) Kabupaten Muna ternyata telah menyiapkan 16 ton gula dan 37 ribu liter minyak goreng.


“Minyak goreng dan gula pasi sudah masuk ke gudang Bulog Raha pekan lalu. Kita siapkan stok gula pasir itu sebanyak 16 ton dan minyak goreng 37 ribu liter,” ujar Kepala Kantor Cabang Bulog Raha Ritno, Sabtu (18/3).


Tapi, lanjutnya, untuk gula pasir yang sudah masuk di gudang Bulog Raha baru 4 ton.
“Gula baru 4 ton yang tiba dari total 16 ton. Kalau minyak goreng sementara yang masuk di gudang Bulog Raha sudah 37 ribu liter. Jadi, untuk stok gula, minyak goreng, dan beras aman hingga Idulfitri 1444 H,” jelas Kepala Kantor Cabang Bulog Raha ini.
Meski demikian, kata Ritno, baik minyak goreng dan gula pasir, belum dilepas Bulog Raha ke pasaran.


“Kita belum lepas ke pasaran, karena masih menunggu sistem melakukan validasi kegiatan. Kalau harga gula dari user itu Rp13.500 per kilogram (kg) sampai Rp 13.800 per kg. Kalau minyak goreng dari user Rp14 ribu per liter,” pungkas Ritno. (tri/nir)

  • Bagikan