Meriahkan HUT Konkep ke-11, Pemkab Konkep Gelar Defile Pembukaan Lomba Olahraga dan Seni

  • Bagikan

Salah satu rombongan peserta defile dalam pembukaan lomba olahraga dan seni HUT Konkep ke-11, Selasa (23/4).

LANGARA, BKK – Meriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Konawe Kepulauan (Konkep) ke-11, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konkep menggelar defile pembukaan lomba olahraga dan seni di Lapangan TPI Langara, Selasa (23/4).

Ketua Panitia HUT Konkep ke-11, Zakaria Rasjid mengatakan bahwa untuk memeriahkan hari jadi Konkep tersebut digelar beberapa kegiatan yakni lomba olahraga dan seni, festival mancing hingga kegiatan Bupati Menyapa Sekolah.

“Dalam rangka memeriahkan hari ulang tahun Kabuapten Konawe Kepulauan yang ke-11, kita menyelenggarakan beberapa rangkaian kegiatan yang pertama festival mancing, selain itu kita juga menyelenggarakan lomba olahraga dan seni, lomba-lomba ini kita memang hanya memilih lomba yang dianggap bisa memeriahkan hari ulang tahun yang pertama bola voli putra putri tingkat kecamatan termasuk OPD lingkup Pemda, dan ada juga lomba hadang untuk permainan tradisional, selanjutnya lomba seni ada lomba karaoke dan gambus tingkat kecamatan,” ujarnya

Lebih lanjut mantan Kadis Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Konkep tersebut mengatakan bahwa HUT Konkep ke-11 tahun 2024 dikemas sederhana selain upaya mengembangkan bakat dan minat generasi muda, juga upaya untuk melestarikan beberapa seni tradisional yang ada di Konawe Kepulauan.

“Kita ingin melestarikan seni-seni tradisional yang ada di Konawe Kepulauan salah satunya seni tradisonal gambus dan beberapa olahraga tradisional seperti permainan hadang, selain itu ada juga lomba gerak jalan indah untuk semua tingkatan mulai dari SD sampai tingkat umum, dan yang tidak kalah pentingnya, ada kegiatan Bupati menyapa sekolah untuk memotivasi para pelajar yang ada di Wawonii,” jelasnya. (ain)

  • Bagikan