Demokrat Optimis Rebut Kursi Ketua DPRD Kota Kendari

  • Bagikan
Suri Syahriah Mahmud.

KENDARI, BKK- Partai Demokrat Kota Kendari optimis bisa merebut kursi ketua dewan perwakilan rakyat daerah (DPRD) setempat pada pemilihan legislatif 2024 mendatang,
“Kita target minimal lima kursi. Setiap dapil (daerah pemilihan) minimal 1 kursi, namun ada 3 dapil yang kami optimis bisa dapat dua kursi,” ujar Ketua DPC Partai Demokrat Kota Kendari Suri Syahriah Mahmud, Jumat (10/2).


Disebutkan, 3 dapil yang berpeluang mendapatkan dua kursi yaitu dapil Kadia Wua-Wua, Mandonga-Puuwatu, dan Kendari-Kendari Barat.


“Tiga dapil ini banyak simpatisan kita dan ada beberapa bakal calon yang sebelumnya dari partai lain, telah mendaftar di partai kami dan mereka memiliki suara cukup signifikan berdasarkan pileg sebelumnya. Jadi, kami optimis bisa dapat dan memenuhi target,” kata Suri.


Berkait dengan pendaftaran bakal calon legislatif, DPC Partai Demokrat Kota Kendari telah membuka pendaftaran sejak dua bulan lalu. Di mana saat ini keterwakilan laki-laki telah memenuhi syarat, tinggal keterwakilan perempuan saja.


“Bakal caleg laki-laki sudah cukup, sekarang tinggal perempuan dan kami masih membuka pendaftaran bagi yang ingin berjuang bersama membangun Kota Kendari dengan menjadi anggota legislatif yang baik dan benar,” kata Suri.


Mantan Anggota DPRD Kota Kendari ini juga menambahkan, dalam pengusungan bakal caleg, Partai Demokrat tidak berpatokan pada elektabilitas calon berdasarkan survei, melainkan melihat capaian suara dari pileg sebelumnya serta ketokohan.


“Kita pakai sistem jemput bola. Hal ini merupakan strategi kami agar bisa memenuhi target,” tuntas Suri. (m1/man)

  • Bagikan

Exit mobile version